31 Desember 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Kotabaru, 31 Desember 2024 – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Kotabaru merilis publikasi terbaru, Statistik Potensi Desa Kabupaten Kotabaru 2024. Publikasi ini memberikan gambaran menyeluruh tentang potensi desa, ketersediaan infrastruktur, serta tantangan yang dihadapi oleh desa-desa di seluruh Kabupaten Kotabaru.
Salah satu data utama dalam pendataan adalah infrastruktur pendidikan, yang menjadi indikator penting dalam pemerataan kesempatan belajar di seluruh jalur, jenis, dan jenjang pendidikan. Namun, hasil publikasi menunjukkan bahwa pemerataan bangunan sekolah, terutama untuk jenjang pendidikan menengah atas, masih menjadi tantangan di beberapa kecamatan.
Berdasarkan data pada publikasi tersebut, Kabupaten Kotabaru memiliki total 33 bangunan sekolah menengah atas dan 7 bangunan sekolah menengah kejuruan yang tersebar di 22 kecamatan. Kendati demikian, Kecamatan Pulau Laut Tanjung Selayar dan Kecamatan Sungai Durian tercatat belum memiliki fasilitas bangunan sekolah menengah atas. Sebagai gantinya, kedua kecamatan ini memiliki fasilitas bangunan sekolah menengah kejuruan untuk memenuhi kebutuhan pendidikan setempat.
Publikasi ini memberikan harapan baru dalam upaya meningkatkan pembangunan gedung sekolah dan ruang kelas baru, demi mendukung pemerataan pendidikan. Langkah ini juga dinilai strategis untuk mendukung tercapainya keberhasilan program wajib belajar sembilan tahun, khususnya di Kabupaten Kotabaru.
Dengan tersedianya data statistik yang akurat dan terkini, diharapkan kolaborasi antara pemerintah daerah dan pihak terkait dalam mencapai upaya pemerataan pendidikan dasar hingga menengah dapat terealisasi. Selain itu, publikasi ini menjadi langkah penting dalam memastikan transparansi informasi ketersediaan sarana pendidikan di daerah sekaligus menunjukkan komitmen BPS Kotabaru dalam memberikan layanan data yang relevan dan berkualitas.
Kontributor: Lilo Pambudi
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Kotabaru (Statistics of Kotabaru Regency)Alamat : Jalan Jamrut Desa Dirgahayu Kecamatan Pulau Laut Utara Kotabaru
72116 Indonesia Telepon : +62 518 21145
Fax : +62 518 23009 Email : bps6302@bps.go.id
bps6302@gmail.com